Di suatu hari ada seorang anak
yang sangat sedih dan merasa sangat kesepian. sehari-harinya ia hanya bisa
menangis, murung dan selalu terpuruk.
Lalu dia berdoa kepada tuhan dan
dia mengucap doa " Ya Tuhan ada apa dengan hidupku ini? aq selalu merasa
sedih dan sangat kesepian, tidak ada seorangpun teman yang menemaniku,
ayah..ibu..selalu sibuk dengan pekerjaannya, aku selalu di tinggal pergi tanpa
teman sama sekali. aku ingin meminta sesuatu yang indah ya Tuhan, yang dapat
menghibur diriku dan tidak membuat aku merasa kesepian lagi AMIN".
Tetapi suatu ketika ada
seseorang yang memberi anak ini sebuah tumbuhan kaktus dan sebuah ulat, anak
ini binggung dan tidak tau apa yang harus di perbuat dengan tumbuhan dan ulat
itu.
Sesudah menerimanya kemudian
memperhatikan dan mulai menyentuh-nyentuhnya. anak itu menangis setelah
menyentuh tumbuhan kaktus yang tajam, dan menyentuh ulat yang gatal. anak itu
pun berdoa kembali " Oh Tuhan mengapa engkau memberiku sebuah kaktus yang
tajam, dan ulat yang membuatku gatal luarbiasa. mengapa engkau tega melakukan
ini?".
Dan suatu ketika anak itu
mengalami kesedihan dan kesepian yang luar biasa, karena tidak tahu apa yang
harus dilakukannya kembali, lalu ia mengambil kaktus dan ulat itu, kaktus itu
mengeluarkan bunga yang sangat indah, dan ulat yang berubah menjadi kupu-kupu
yang sangat cantik. anak itu tersenyum puas dan menitihkan air mata sambil
berdoa "terimakasih ya Tuhan karena engkau memberikan ku sesuai dengan
keinginanku yang sangat indah dan membuat ku bahagia, dan aku tau engkau
memberikan itu semua butuh proses dan sangat indah pada waktunya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar